Bimbingan Teknis Integrasi Data Se-kabupaten Wonosobo


Wonosobo - Dalam rangka mengintegrasikan beberapa sistem informasi yang berbeda yang berkaiatan dengan data tentang desa, pemerintah kabupaten wonosobo, DISPERMANDESDUKCAPIL Kabupaten Wonosobo menggelar Bimbingan Teknis Aplikasi Si Desa , yang Dilaksanakan beberapa tahap kegiatan adapun kecamatan garung dilaksanakan pada hari kamis 31 oktober 2019 dan desa gemblengan termasuk ikut dalam kegiatan tersebut.

 Si desa  merupakan suatu sistem yang mengelola integrasi informasi dan pertukaran data antar instansi pemerintah. sidesa mampu mensinergikan informasi dari beberapa data yang ada di setiap desa masing masing.

Sebelumnya,Dispermandukcapil  Kabupaten Wonosobo melaporkan bahwa tujuan agar para pengelola data elektronik masing-masing perangkat desa mampu mengintegrasikan data pada aplikasi yang dimiliki, baik integrasi data pada aplikasi internal Perangkat Desa, 

Selain itu juga, lanjut Kadis adalah dalam rangka meningkatkan pemahaman tentang implementasi web desa pada setiap aplikasi yang dimiliki. Adapun Peserta yang mengikuti Bimtek antara lain admin dan kpmd se kabupaten wonosobo.


Total Dibaca

Peta Desa Gemblengan


Contact Details

Telephone: 08122649537
Email:  Pemerintahdesagemblengan@gmail.com
Website: https://gemblengan-garung.wonosobokab.go.id

Jalan Sunan Bunder KM 2 Desa Gemblengan Kecamatan Garung Kabupaten Wonosobo, Kode Pos 56353