Sungai Kuning Gemblengan Dan Menggores Langit Wonosobo #5


Wonosobo - Minggu (28/10) Desa Gemblengan Kecamatan Garung didatangi acara Fenomenal. Acara bertajuk “Menggores Langit Wonosobo” kali ini merupakan gelaran acara yang kelima kalinya di Wonosobo.Kegiatan tersebut diadakan dalam sehari semalam dari malam sabtu dan berakhir pada hari minggu. Selain untuk mempromosikan potensi wisata lokal gelaran tersebut juga sebagai ajang mewujudkan Desa Gemblengan yang Guyup Rukun Gayeng dan Tentrem dengan diadakannya upacara Sumpah Pemuda di daerah sungai Kuning untuk yang pertama kalinya dan dihadiri seluruh lapisan Masyarakat Desa Gemblengan. Wisata lokal yang juga sebagai tempat digelarnya acara ini adalah sebuah Sungai yang sudah kering berada tepat diperbatasan Dusun Gesing dan Dusun Gemblengan.

Sungai yang kering dan bernama Sikuning ini menyimpan banyak situs bersejarah. Curug Sikuning salah satunya.Curug yang aliran airnya tidak terlalu deras namun sangat indah karena tepat dibelakang alirannya terdapat pahatan kuno. Awalnya warga sekitar mengira kalau pahatan tersebut sebenarnya adalah akibat dari aliran air selama bertahun-tahun lamanya. Setelah diteliti kembali pahatan tersebut adalah buatan tangan manusia jaman dahulu kala. pahatannya yang lurus kekanan dan kekiri bukan kebawah tidak sesuai dengan aliran air yang mengalir menuruni ketinggian.

Satu lagi tempat yang menarik cukup banyak perhatian yaitu adanya sebuah Gua. Adanya Gua di areal tersebut sebenarnya sudah lama diketahui warga namun tidak ada yang tahu dimana lokasi tepatnya. Kondisi Gua saat pertama kali ditemukan oleh salah satu penggagas Menggores langit Wonosobo #5 saudara Darus, dalam keadaan tertutup. Setelah dipelajari dan menelusuri sejarah masa lalu Gua tersebut masih berhubungan dengan Sejarah kerajaan Majapahit dan ada kemungkinan bahwa Gua tersebut dulunya sebagai tempat penyimpanan senjata, berdasar pada bentuk gua yang berkelok-kelok dan panjang.(zaniko)


Total Dibaca

Peta Desa Gemblengan


Contact Details

Telephone: 08122649537
Email:  Pemerintahdesagemblengan@gmail.com
Website: https://gemblengan-garung.wonosobokab.go.id

Jalan Sunan Bunder KM 2 Desa Gemblengan Kecamatan Garung Kabupaten Wonosobo, Kode Pos 56353